Total Pageviews

Friday, March 16, 2012

Hakikat Ruang Lingkup Ilmu Sejarah

A. PENGERTIAN SEJARAH
=> pengetahuan tentang seluruh perbuatan manusia pada masa lampau yang disusun berdasar peninggalan-peninggalan berbagai peristiwa

asal kata:
B. Arab: sajaratun (syajaroh) artinya pohon
B. Yunani: istoria artinya belajar
B. Jerman: geschiht artinya sesuatu yang telah terjadi

sejarah harus berkaitan dengan hal berikut:
1. masa lalu dilukiskan secara kronologis
2. ada hub. sebab akibat
3. kebenaran bersifat sementara sebab masih diperlukan adanya penelitian
4. peristiwa menyangkut masa lampau, masa kini, dan masa mendatang

dalam kehidupan manusia sejarah merupakan
1. peristiwa yang abadi, tidak berubah dan tetap dikenang
2. peristiwa yang unik, hanya satu kali dan tidak terulang
3. peristiwa yang penting, dapat dijadikan momentum karena memiliki arti bagi orang banyak

B. SEJARAH SEBAGAI PERISTIWA, KISAH, ILMU, DAN SENI

1. sebagai peristiwa

peristiwa di masa lampau dan tak mungkin lagi diamati peristiwa tersebut

2. sebagai kisah

hasil karya, cipta, penelitian para ahli yang kemudian ditulis

3. sebagai ilmu

disusun secara sistematis dengan metode kajian ilmiah, dipengaruhi:
a. merupakan sebab-akibat
b. adanya metode yang menghubungkan bukti-bukti sejarah
c. menyusun kisah secara sistematis
d. kebenaran fakta diperoleh dari penelitian sumber yang disusun secara rasional
e. kebenaran fakta objektif

4. sebagai seni

menurut George Macauly Travelyan dalam penulisannya sejarah menggunakan bahasa yang komunikatif, indah, menarik, dan isinya mudah dimengerti

C. PERIODESASI DAN KRONOLOGI DALAM SEJARAH

periodesasi: pembabakan waktu yang diperlukan untuk berbagai peristiwa
periodesasi sejarah Indonesia:

1. zaman prasejarah
belum mengenal tulisan. peninggalan berupa artefak, fitur, ekofak, situs, dsb

2. zaman sejarah
a. zaman kuno
kerajaan tertua-abad 14 Hindu-Buddha
b. Indonesia baru
abad 15-18 berkembangnya Islam
c. Indonesia modern
abad 18-sekarang

kronologi: catatan kejadian-kejadian yang diurutkan sesuai waktu terjadinya.
kronologi sejarah Indonesia:

1. masa prasejarah
a. zaman batu, zaman batu tua, batu baru, dan batu besar
b. zaman logam, tembaga, perunggu besi. Indonesia tidak ada zaman tembaga

2. zaman sejarah

KEGUNAAN SEJARAH

1. edukatif (memberi pelajaran)
2. inspirasi (ilham)
3. rekreatif (hiburan)

No comments:

Post a Comment